Galaksi Berita - Nyamuk, binatang kecil yang sering membuat kita sebal setengah mati di kala malam. Jenis serangga ini seakan menjadi musuh bebuyutan kita di kala tidur. Dengan "gigitannya" seolah menjadi senjata yang ampuh dalam mencari nafkah di malam hari. Penyakit yang diakibatkan oleh gigitan nyamuk menjadi momok yang mengerikan bagi kehidupan manusia.
Cara Jitu dan Ampuh Membasmi Nyamuk secara Alami
Si nyamuk nakal pun seakan tidak pernah menyerah dan pantang mundur untuk menyerang manusia. Menjadikan tidur lelapnya seolah sirna seketika. Banyak orang yang berupaya untuk membasmi dan melakukan perlawanan agar
masa istirahatnya tenang. Mulai dari menyalakan obat nyamuk bakar,
menyemprot sudut rumah dengan obat nyamuk cair, mengoleskan lotion anti
nyamuk di tangan dan kaki, menyediakan raket pembasmi nyamuk sekalipun
juga dilakuin.
Tetapi sebagian orang belum mengetahui cara ampuh dan jitu membasmi nyamuk secara alami serta sederhana. Berikut bahan dan cara membuat perangkap nyamuk, monggo disimak:
Bahan :
1. 200 ml air panas.
2. 50 gr gula merah.
3. 1 gr ragi roti.
4. 1 botol plastik bekas 2 liter.
1. 200 ml air panas.
2. 50 gr gula merah.
3. 1 gr ragi roti.
4. 1 botol plastik bekas 2 liter.
Langkah :
1. Potong botol plastik sampai terbelah menjadi dua bagian.
2. Campur gula merah dengan air panas sampai lebur. Setelah dingin tuangkan di separuh bagian bawah botol bagian dinding dalamnya sampai rata.
3. Tambah ragi. Tak perlu diaduk kelak bakal membuahkan Karbon Dioksida juga sebagai penarik perhatian nyamuk.
4. Letakkan bagian corong botol, terbalik ke separuh botol.
Mudah dan alami kan, monggo di share apabila bermanfaat bagi anda dan kawan semua.